Menjaga lingkungan sudah menjadi kewajiban seluruh penduduk yang tinggal di sana. Kebersihan lingkungan erat hubungannya dengan kesehatan masyarakat, oleh karena itu sangat penting mengetahui bagaimana cara menjaga lingkungan. Untuk itu ada tips menjaga lingkungan yang bisa Anda gunakan untuk berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal.
Di mana pun Anda tinggal tentu saja harus menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal dan sekitarnya. Hal ini sangat penting untuk dilakukan karena kebersihan lingkungan sangat erat hubungannya dengan kesehatan. Jadi Anda harus benar-benar memahami bagaimana harus menjaga lingkungan.
Nah, ikuti saja tips menjaga lingkungan di bawah ini agar lingkungan bersih dan sehat:
1.Buang Sampah Pada Tempat
Sebagian besar tempat umum pasti menyediakan tempat sampah di berbagai area. Untuk itu Anda sebagai pengunjung biasakan untuk membuang sampah pada tempatnya, peganglah sampah tersebut sampai Anda menemukan tempat sampah untuk membuangnya. Tidak membuang sampah sembarangan adalah upaya nyata untuk menjaga kebersihan lingkungan.
2.Buatlah Jadwal Piket Bersih-bersih
Baik di lingkungan terkecil yaitu rumah ataupun lingkungan yang lebih besar seperti RT, sebaiknya membuat jadwal piket untuk bersih-bersih. Apabila lingkungan tempat tinggal bersih maka hidup akan terasa nyaman dan seluruh penghuni akan terhindar dari berbagai penyakit yang disebabkan oleh kotoran, debu bahkan nyamuk.
3.Biasakan Membersihkan Rumah
Biasakan untuk membersihkan rumah, mulai dari furniture, lantai hingga halaman. Semua bagian dari rumah harus rutin dibersihkan untuk menjaga kesehatan penghuninya. Agar kebersihan semakin terjamin, Anda bisa menggunakan karbol untuk membersihkan lantai dan halaman, agar kuman-kuman bisa mati dan tidak dapat mengganggu kesehatan.
Salah satu karbol murah, tetapi berkualitas yang sangat recommended adalah Sparkle. Hadir dengan aroma sereh, karbol Sparkle memiliki wangi yang tahan lama. Didalamnya juga terdapat bahan aktif desinfektan yang sangat ampuh melawan virus maupun bakteri.
Anda bisa membersihkan lantai dengan karbol sereh Sparkle secara rutin agar lingkungan rumah senantiasa harum dan bebas bakteri. Untuk mendapatkan karbol Sparkle, Anda bisa langsung membelinya di e-commerce Blibli. Di Blibli selalu ada penawaran menarik yang bisa membuat belanja jadi lebih hemat.
4.Jangan Lupa Membersihkan Selokan
Selokan kotor seringkali menjadi sumber dari berbagai penyakit. Selokan tersumbat juga bisa mengganggu dan menimbulkan banjir. Banyak memang masalah lingkungan yang berasal dari selokan yang kotor, untuk itu Anda jangan sampai lupa untuk membersihkan selokan yang ada di sekitar rumah agar tidak timbul berbagai masalah yang tidak diinginkan.
5.Lakukan 3M
Di musim pancaroba, penyakit demam berdarah seringkali mengintai. Untuk mencegah hal ini terjadi Anda harus terus menjaga kebersihkan lingkungan, salah satu caranya adalah dengan melakukan 3M yaitu, Menutup tempat penyimpanan air, menguras bak mandi setiap tujuh hari sekali dan memanfaatkan kembali barang-barang bekas.
6. Menutup Saluran Air
Saluran air seringkali menjadi sumber penyakit, oleh sebab itu harus mendapatkan perhatian khusus. Anda harus menutup saluran air agar tidak tersumbat dan tidak menjadi sarang bakteri dan nyamuk sebagai penyebab penyakit. Selain itu saluran air yang tidak tertutup bisa menimbulkan bau busuk yang mengganggu.
7. Perbanyak Menanam Pohon
Selain membersihkan, menjaga lingkungan juga bisa dilakukan dengan menanam pohon untuk keberlangsungan kehidupan. Menanam pohon dengan tujuan reboisasi adalah hal yangs angat penting bagi kegidupan di bumi. Pohon akan membuat kualitas tanah dan udara menjadi lebih baik dari sebelumnya.
Itulah beberapa tips menjaga lingkungan agar senantiasa bersih yang bisa Anda lakukan. Bukan hal yang sulit sebenarnya menjaga lingkungan untuk tetap bersih, asalkan ada niat dan kesungguhan untuk menjalankannya. Tips menjaga lingkungan di atas pasti akan membantu Anda dalam usaha menjaga lingkungan rumah dan tempat tinggal. (*)