Internasional post authorKiwi 22 Maret 2024

Rombongan Wisata Rohani Kodam XII Tanjungpura Kunjungi Bukit Yerioko

Photo of Rombongan Wisata Rohani Kodam XII Tanjungpura Kunjungi Bukit Yerioko

Yerusalem,SP - Rombongan Wisata Rohani Kodam XII Tanjungpura bersama Christmas Holyland berkesempatan mengunjungi salah satu tempat wisata rohani  Buki Yerioko di kota Yerioko Yerusalem, Rabu 20 Maret 2024.

Bukit Yerioko sendiri merupakan salah satu tempat dimana Tuhan Yesus di cobai oleh iblis, saat Tuhan Yesus berpuasa
selama 40 hari 40 malam.

Setelah itu rombongan wisata Rohani juga mengunjungi Bukit Pentahiran, salah satu bukit dimana Alkitab pertama kali di temukan dan selanjutnya mengunjungi Gunung Tabor yang terletak di kota Nazareth Yerusalem. Gunung Tabor sendiri merupakan tempat dimana Tuhan Yesus bertemu dengan Nabi Elia dan Musa.

Kabintal Jahradam Kodam XII Tanjungpura Kolonel Inf Sahat Bestian M.Gultom.S.Sos.
mengaku bersyukur karena bisa mengunjungi tempat wisata rohani di Yerusalem.

Menurutnya perjalanan wisata rohani ke Yerusalem  ini merupakan suatu anugerah dari Tuhan yang sungguh luar biasa, sehingga ia berharap perjalanan wisata rohani kali dapat memperkuat iman rohani.

"Bagi saya dan rombongan wisata Rohani lainnya, ini bukan dari  sekedar momen kebetulan saja, tetapi  bagian dari memperkuat Iman," Ujarnya.

Sebelumnya rombongan wisata rohani juga berkesempatan mengunjungi tempat wisata rohani Gunung Nebo dan laut Mati di Kota Jordania. Di gunung Nebo, selain melaksanakan ibadah, rombongan wisata juga melihat langsung proses pembuatan mozaik.(mar)

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda