KETAPANG,SP - Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Ketapang menggelar kegiatan Kursus Wasit Futsal Level II Nasional yang diikuti 34 peserta, pada 13-17 November 2024 di aula Direktorat Politap Ketapang.
Ketua AFK Ketapang, Agus Kurniawan mengatakan kalau kegiatan ini direkomendasikam oleh PSSI Pusat dan AFP Kalbar dengan menunjuk instruktur Ikwan Budi Laksono asal Batu Jatim dan Muhammad Irham asal Jogyakarta.
"Peserta kursus ini asa 34 orang, 2 diantaranya warga dari Kayong Utara dan Sampit Kalteng," katanya, Senin (18/11/2024).
Dia melanjutkan, kegiatan tersebut merupakan kerjasama AFK Ketapang dan Dispora Ketapang dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas SDM Wasit Futsal sehingga tidak ada lagi wasit futsal yang memimpin tidak memiliki lisensi.
"Agar tercipta pertandingan yang baik agar pemain serta lingkungan kompetisi berkualitas pula," tuturnya.
Dia menjelaskan, kalau acara ini juga di hadiri Ketua Koni Sarjan Zaini dan Sekretaris PSSI Nasdiansyah yang mana Koni juga mendukung penuh kegiatan futsal sperti ini.
Untuk diketahui, kegiatan yang terselenggara selama 5 Hari dari tanggal 13-17 November 2024 di Aula Direktorat Politap Ketapang Kalbar dihadiri Ketua AFP Kalbar Mulyadi Rahyono.
"Pelaksanaan pertama di Kalbar dalam mengadakan Kursus Wasit Futsal Level II Nasional, dan ditahun depan kita akan mengadakan Kursus Wasit Futsal Level I di Kalbar, agar wasit di Kalbar ini terus meningkatkan SDM nya," tukasnya. (Teo)